Banjarnegara Jumat, 8 Agustus 2025 – Suasana khidmat terasa di Aula Gedung Istana Yatim At-Taslim Yasin Terpadu, Desa Gumiwang, Kecamatan Purwanegara, saat dilaksanakan pembacaan dan penandatanganan ikrar wakaf dari dua warga, yakni Mistini dan Katem. Wakaf ini ditujukan untuk pembangunan sarana ibadah, asrama, serta fasilitas umum bagi masyarakat.
Mistini, warga RT 2 RW 2 Desa Gumiwang, mewakafkan sebagian tanah miliknya seluas 216 m² yang berlokasi di Blok Tlaga RT 4 RW 2 Dusun 1 Mergayasa. Lahan tersebut diperuntukkan bagi pembangunan Masjid Nur Salam, Asrama Istana Yatim Putra, dan pusat pengembangan ekonomi lembaga.

Sementara itu, Katem, warga RT 4 RW 2 yang tinggal berdekatan dengan lokasi pembangunan, turut menyerahkan lahan seluas 20 m² untuk dijadikan taman. Ia mengungkapkan motivasinya dengan sederhana, “Kalau sebelahnya ada istana yatim dan masjid, saya juga ingin ikut berwakaf untuk membuat taman, semoga kelak kita bersama-sama di taman surga yang indah.”
Prosesi ikrar wakaf diterima oleh Suwito selaku Ketua Nazhir dan disaksikan oleh Sukidi serta Setiyanto. Kepala KUA Kecamatan Purwanegara, Drs. H.M. Hojali Bawono, hadir untuk mengesahkan penandatanganan tersebut. Hadir pula perangkat desa, keluarga besar pewakaf, serta mitra yang selama ini mendukung Istana Yatim.
“Berbahagialah orang yang bisa memberi tanpa mengingat-ingat dan orang yang mengambil tanpa melupakan (yang memberinya).”
Setelah prosesi selesai, pihak penerima wakaf segera menyiapkan pengurusan berkas ke Badan Pertanahan Nasional (BPN) guna penerbitan sertifikat tanah atas nama lembaga. Ke depan, lembaga berencana melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang pentingnya wakaf sebagai amal jariyah yang manfaatnya dapat dirasakan luas, khususnya untuk pembangunan Masjid Nur Salam dan Asrama Istana Yatim At-Taslim.
Kami Yayasan Salam Abadi Indonesia (YASIN) mengucapkan ribuan terima kasih kepada para donatur, tamu undangan, lansia binaan yang telah hadir dan juga berpartisipasi dalam acara ini. Semoga rezekinya semakin dilancarkan oleh Allah SWT, dan selalu diberikan kesehatan.